Laman

Sunday, November 18, 2012

Jokowi-Ahok Gandeng Telkom Pangkas Pengeluaran Telekomunikasi

Jakarta- Janji pasangan Jokowi-Basuki untuk melakukan penghematan anggaran mulai akan direalisasikan khususnya di sektor telekomunikasi. Duet pemimpin Jakarta ini pun menggandeng Telkom untuk mengefisienkan pengeluaran telekomunikasi di Pemprov.

Wagub DKI Basuki Tjahya Purnama siang ini mengadakan pertemuan dengan perwakilan dari PT Telkom di Balai Kota DKI, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (29/10/2012). Pria yang akrab disapa Ahok ini mengatakan Pemprov ingin agar anggaran telekomunikasi berada dalam satu payung, tak perlu tersebar-sebar di dinas-dinas.

"Telkom kan semua jaringan sudah ada. Jadi Pak Gubernur ingin kalau Telkom yang menangani semua kan sudah bebas dari biaya infrastruktur. Jadi jangan lagi tiap-tiap SKPD, dinas-dinas ingin mengeluarkan biaya sendiri, membuat sistem. Lebih baik kita langsung ada di bawah satu payung," ujar Ahok kepada wartawan sebelum pertemuan.

Menurut Ahok, selama ini sudah ada konsep Kominfomas, kependekan dari Koordinator Informasi Masyarakat yang tidak pernah difungsikan oleh gubernur terdahulu. Dinas-dinas, sambungnya, memiliki anggaran telekomunikasi sendiri-sendiri.

"Harusnya kan dinas di bawah Kominfomas, tapi tidak jalan. Selama ini masih-masing bikin. Nah sekarang bagaimana dengan Kominfomas, kita kerjasama dengan Telkom," papar Ahok.

Ahok mengatakan pihaknya tetap tidak akan mencoret pos telekomunikasi yang sudah terlanjur ada di dinas-dinas. "Kalau yang sudah kepakai tidak apa-apa, tapi kita akan coret tahun depan," pungkas Ahok.

Sumber : detikinet
Senin, 29/10/2012 16:02 WIB